Sedang mencari apartemen nyaman dan terintegrasi dengan berbagai fasilitas umum di Bekasi? Pakuwon Residence bisa menjadi pilihan tepat.
Hunian vertikal yang berdiri di atas lahan seluas 4,2 hektare itu dibangun dengan konsep one stop living, serta terintegrasi dengan berbagai fasilitas umum.
Tinggal di pemukiman berkonsep superblok, tentu menjadi dambaan banyak orang.
Sebab, para penghuninya akan dimanjakan dengan ketersediaan fasilitas umum yang lengkap.
Saat ini, banyak developer yang mengembangkan apartemen berkonsep one stop living.
Selain karena pangsa pasarnya besar, konsep tersebut juga bisa menjadi solusi mengatasi keterbatasan lahan di kota besar.
Pasalnya, hunian yang dibangun secara vertikal tidak membutuhkan lahan yang luas.
Sisa lahan yang ada bisa digunakan untuk membangun fasilitas dan infrastruktur publik.
Apa itu Konsep One Stop Living?
Jadi, apa itu konsep one stop living? Dapat diartikan sebagai kawasan yang mumpuni dalam memenuhi segala kebutuhan penghuninya.
Sebab, kebanyakan residensial berkonsep one stop living sudah terintegrasi dengan berbagai fasilitas umum seperti pusat perbelanjaan, area bisnis dan perkantoran, hingga sarana rekreasi.
Seperti halnya Pakuwon Residence, apartemen dekat LRT Bekasi Barat itu telah terintegrasi dengan pusat perbelanjaan Pakuwon Mall dan kawasan komersial.
Proyek garapan Pakuwon Group itu juga dilengkapi fasilitas internal memadai. Di antaranya adalah taman hijau, taman bermain anak, retail area, hingga sky garden.
Keuntungan Tinggal di Kawasan One Stop Living
Lantas, apa saja keuntungan tinggal di kawasan one stop living? Berikut adalah ulasannya.
Kemudahan Mobilitas
Keuntungan pertama penghuni yang tinggal di kawasan terpadu adalah, kemudahan mobilitas dalam menjalani aktivitas sehari-hari.
Seperti telah disebutkan di atas, kebanyakan residensial yang dibangun dengan konsep superblok telah terintegrasi dengan berbagai fasilitas umum.
Hal yang membuat mereka bisa menjalani aktivitas harian yang serba praktis. Sebab, semua kebutuhan mereka bisa dengan mudah terpenuhi.
Lingkungan Aman dan Nyaman
Kebanyakan kawasan superblok memiliki sistem keamanan ketat. Tidak sembarang orang bisa memasuki kawasan tersebut.
Mengingat pintu masuk menuju area terpadu biasanya harus menggunakan kartu akses, yang hanya dimiliki penghuni atau karyawan yang bekerja di lingkungan tersebut.
Selain itu, ada pula petugas keamanan yang selalu berpatroli menjaga lingkungan sekitar selama 24 jam.
Begitupun dengan kenyamanannya, karena selain terintegrasi dengan berbagai fasilitas umum, fasilitas internal yang tersedia di apartemen tersebut pun cukup mumpuni.
Nilai Investasi Tinggi
Kemudahan aksesibilitas dan ketersediaan fasilitas yang lengkap, membuat properti di kawasan terpadu memiliki nilai investasi tinggi.
Tak terkecuali dengan Pakuwon Residence. Selain kawasannya yang telah terintegrasi dengan berbagai fasilitas umum, apartemen di Bekasi ini juga berada di lokasi strategis.
Apartemen di Bekasi ini juga berada di area yang mudah menjangkau infrastruktur publik.
Salah satunya akses Tol Bekasi Barat yang bisa diakses dengan waktu 5 menit berkendara.
Selain itu, apartemen juga dekat dengan sejumlah stasiun seperti LRT Bekasi Barat (10 menit) dan Stasiun Bekasi (12 menit).
Lokasi Pakuwon Residence juga dekat dengan sejumlah tempat wisata di Bekasi. Di antaranya adalah Snow World (2 menit), Taman Jatiasih (17 menit), dan Hutan Bamboe (7 menit).
Apakah Anda tertarik merasakan berbagai kemudahan tinggal di apartemen one stop living?
Jika iya, Pakuwon Residence Bekasi tentu menjadi pilihan tepat. Tersedia unit apartemen 1 BR dan 2 BR dengan desain nyaman, yang dibanderol dengan harga kompetitif.